7 Rekomendasi Anime Terbaik untuk Ditonton Tahun 2025

Para pecinta anime atau animasi asal Jepang pastinya sudah tidak sabar menantikan serial terbaru yang akan tayang di sepanjang tahun 2025. Bahkan ada serial yang ada dalam daftar di bawah ini termasuk yang terbesar.

Para penonton bisa kembali menyaksikan sederet alur cerita seru dan menegangkan yang menampilkan sederet karakter utama, seperti Anya Forger, Senku Ishigami, Frieren, hingga Sung Jin-woo. Pastinya kamu sudah bisa menebak karakter tersebut dari anime apa saja kan

Berikut rekomendasi anime terbaik untuk ditonton pada 2025:

1. Spy x Family

Serial anime Spy x Family akan memasuki musim ketiganya tahun ini. Para penonton bisa kembali melihat keseruan dari keluarga Forger yang terdiri dari Loid, Yor, dan Anya, dalam menjalankan misi rahasia mereka.

Seperti yang telah diumumkan melalui akun X @spyfamily_anime, Spy x Family Season 3 dijadwalkan rilis pada Oktober 2025. SpyX Family Season 3 diprediksi akan menampilkan sejumlah konflik baru dari beberapa karakter lain, seperti Fiona, Franky, dan Lady Tonitrus. Ada juga masa lalu Loid yang diduga akan ditampilkan pada musim ketiga.

Spy x Family merupakan serial yang diadaptasi dari manga atau komik berjudul sama karya Tatsuya Endo. Serial Spy x Family diproduksi oleh Wit Studio dan CloverWorks dengan arahan sutradara Kazuhiro Furuhashi dan melakukan penayangan perdana pada 9 April 2022.

Serial Spy X Family menceritakan tentang seorang mata-mata ulung bernama Twilight yang harus menjalankan misi rahasia demi perdamaian dunia. Untuk menyukseskan misinya, ia harus menyusun sebuah keluarga palsu yang terdiri dari seorang istri dan anak.

2. Solo Leveling

Setelah sukses dengan musim pertamanya yang tayang pada Januari 2024, serial anime Solo Leveling akan memasuki babak baru dalam musim kedua. Serial Solo Leveling Season 2 tayang perdana 4 Januari 2025 dengan total 12 episode.

Musim kedua dari Solo Leveling yang bertajuk Arise from the Shadow itu diprediksi menampilkan petualangan baru dari sang karakter utama, Sung Jin-woo. Mulai dari mendapatkan senjata baru, menjelajahi dunia bawah tanah, hingga menjadi anggota baru Hunter Guild yang layak.

Serial anime Solo Leveling diadaptasi dari komik asal Korea Selatan dengan judul sama karya Chugong. Serial tersebut diproduksi oleh A-1 Pictures dengan arahan sutradara Shunsuke Nakashige.

Solo Leveling menceritakan tentang seorang Hunter peringkat E yang dianggap terlemah di dunia. Saat menjalankan misi berbahaya di sebuah dungeon, ia nyaris kehilangan nyawanya. Namun, ia justru terbangun dengan kekuatan baru yang misterius.

3. Frieren: Beyond Journey’s End

Musim pertama dari serial anime Frieren: Beyond Journey’s End telah tayang perdana pada 29 September 2023, dengan total 28 episode. Serial ini akan segera memasuki musim keduanya pada 2025.

Melalui saluran YouTube TOHO Animation, 28 September 2024, video teaser dari Frieren: Beyond Journey’s End Season 2 telah resmi dirilis. “Telah diputuskan bahwa musim kedua dari anime TV akan diproduksi! Semua ini berkat dukungan dari kalian semua. Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pembuatan anime yang luar biasa ini. Sebagai penonton, saya juga menantikan perjalanan Frieren saat dia kembali berpetualang. Kami berharap kalian akan terus mendukung Frieren: Beyond Journey’s End,” tulis kreator Frieren: Beyond Journey’s End, Kanehito Yamada dan Tsukasa Abe, dikutip dari Comic Book, pada Kamis, 2 Januari 2025.

Serial Frieren: Beyond Journey’s End merupakan adaptasi dari manga berjudul sama karya Kanehito Yamada. Serial tersebut diproduksi oleh Studio MADHOUSE di bawah arahan sutradara Keiichir? Sait?.

Frieren: Beyond Journey’s End menceritakan tentang petualangan seorang penyihir elf untuk mempelajari lebih dalam tentang manusia. Dalam perjalanannya, ia bertemu dengan berbagai macam orang dan mengalami banyak hal yang membuatnya semakin memahami arti kehidupan.

4. Dr. Stone

Musim keempat dari serial Dr. Stone bertajuk Science Future akan segera tayang pada 9 Januari 2025. Musim ini menjadi bagian terakhir dari perjalanan Senkuu bersama teman-temannya dengan tujuan membangkitkan peradaban manusia yang telah runtuh.
 
“Di Amerika, sebuah kerajaan sains lain telah dibangun, dipimpin oleh Dr. Zeno dan Stanley. Pertarungan terakhir demi menguasai dunia baru, di mana sains berhadapan dengan sains, kini dimulai,” tulis akun resmi X @STONE_anime_off.
 
Serial anime Dr. Stone merupakan adaptasi dari seri manga berjudul sama yang ditulis oleh Riichiro Inagaki dan diilustrasikan oleh Boichi. Serial anime ini diproduksi oleh TMS Entertainment dengan di bawah arahan sutradara Shinya Iino.
 
Dr. Stone menceritakan tentang seorang siswa jenius yang berhasil kembali ke keadaan normal setelah seluruh umat manusia tiba-tiba berubah menjadi batu. Dengan ilmu pengetahuan yang ia miliki, siswa itu bertekad untuk membangun kembali peradaban manusia dari nol di tengah dunia yang seperti zaman batu.

5. Dandadan

Musim kedua Dandadan akan segera tayang pada Juli 2025. Dandadan Season 2 akan melanjutkan alur cerita yang mengarah pada arc Evil Eye.
 
“Siapa sebenarnya ‘dia’ yang akan datang? Apa yang dimaksud dengan ‘wujud dari dendam’?” tulis akun resmi X @anime_dandadan, dalam keterangan video teaser Dandadan Season 2.
 
Serial Dandadan merupakan anime yang diadaptasi dari seri manga karya Yukinobu Tatsu. Serial ini diproduksi oleh Science Saru dengan arahan sutradara F?ga Yamashiro.
 
Dandadan menceritakan tentang petualangan dua remaja SMA untuk membuktikan kepercayaan masing-masing terhadap makhluk hantu dan alien. Dalam perjalanannya, mereka bertemu dengan berbagai makhluk aneh, termasuk alien yang ingin melakukan eksperimen.

6. Fire Force

Bagian terakhir dari serial Enen no Sh?b?tai atau Fire Force bisa penonton saksikan pada musim ketiga. Fire Force Season 3 akan tayang dalam dua bagian, yakni April 2025 dan Januari 2026.
 
“Bakarkanlah nyawamu. Rekamlah pertempuran terakhir ini dalam pandanganmu,” tulis akun resmi X @FireForce_PR.
 
Serial Fire Force merupakan adaptasi dari seri manga berjudul Enen no Sh?b?tai yang ditulis dan diilustrasikan oleh Atsushi ?kubo. Serial ini diproduksi oleh David Production dengan arahan sutradara Yuki Yase (musim pertama) dan Tatsuma Minamikawa (musim kedua dan ketiga).
 
Fire Force menceritakan tentang fenomena aneh bernama “pembakaran spontan manusia” sering terjadi. Orang-orang yang mengalami peristiwa ini akan berubah menjadi monster api yang disebut “Infernal”. Untuk mengatasi masalah tersebut, dibentuklah sebuah pasukan pemadam kebakaran khusus yang disebut “Fire Force”.

7. Kaiju No. 8

Melalui unggahan di akun resmi X @KaijuNo8_O, 22 Desember 2024, serial Kaiju No. 8 akan dirilis pada Juli 2025. Unggahan itu menampilkan visual teaser dari “Kapten Unit 1 Pasukan Pertahanan”.
 
Serial Kaiju No. 8 diadaptasi dari seri manga Jepang berjudul sama karya Naoya Matsumoto. Serial yang tayang perdana pada 13 April 2024 ini diproduksi oleh Production I.G dengan arahan sutradara Shigeyuki Miya dan Tomomi Kamiya.
 
Kaiju No. 8 menceritakan tentang seorang pemuda, yang bermimpi bergabung dengan Pasukan Pertahanan untuk melawan kaiju atau monster raksasa, harus menerima kenyataan pahit karena fisiknya yang lemah. Setelah melakukan sebuah eksperimen berbahaya, ia secara tidak sengaja berubah menjadi kaiju nomor 8, monster terkuat yang pernah ada.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *